Tanjab Barat| WartaPoldasu.id- Dalam upaya memantapkan strategi pemenangan, Tim Sukses (Timses) Hairan-Amin di Kecamatan Tungkal Ilir, Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjab Barat), menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) pada Jumat (16/08/24).

 

Rakor yang digelar disalah satu Posko Tim Pemenangan bertujuan untuk memperkuat sinergi dan memperbaharui strategi dalam rangka menghadapi Pilkada 2024.

 

Rapat tersebut dihadiri oleh seluruh Tim Pemenangan Tingkat Kelurahan dan Desa se-Kecamatan Tungkal Ilir, para simpatisan dan ratusan relawan dari berbagai kalangan, serta dipimpin langsung oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen) Tim Pemenangan Kabupaten, Jainudin.

 

Dalam sambutannya, Jainudin menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada seluruh tim yang telah bekerja keras dalam menyosialisasikan visi dan misi Hairan-Amin di tingkat akar rumput.

 

“Kami sangat berterima kasih atas dedikasi yang luar biasa dari tim Tungkal Ilir. Semangat kalian adalah kunci dari keberhasilan ini. Saya harap kita semua terus bersatu dan fokus pada tujuan kita bersama,” katanya di hadapan peserta rapat. (MC-HA)

 

 

  • Editor : N gulo

By wp1

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *